Arsip Kategori: Kodim

Medan Sulit, Satgas TMMD Kodim 1619/Tabanan Angkut Material dengan Gerobak Dorong

Tabanan – Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-123 Kodim 1619/Tabanan terus bekerja keras menyelesaikan pembangunan jalan tani di Desa Wanagiri, Kecamatan Selemadeg, Kabupaten Tabanan. Meski menghadapi medan yang sulit, mereka tetap berupaya agar pekerjaan berjalan lancar.

Pada hari ketiga pelaksanaan TMMD, Jumat (21/02/2025), anggota satgas harus melangsir material seperti semen dan pasir menggunakan gerobak dorong. Hal ini dilakukan untuk mencapai titik terdekat tempat pengadukan material sebelum dilakukan pengecoran jalan.

“Kondisi medan yang cukup sulit membuat kami harus menggunakan gerobak dorong untuk mengangkut material. Meski begitu, kami tetap semangat karena proyek ini sangat bermanfaat bagi masyarakat,” ujar Peltu I Made Suduksa, Bati Puanter Kodim 1619/Tabanan.

Pengecoran jalan tani ini diharapkan dapat meningkatkan akses transportasi warga, khususnya para petani di Desa Wanagiri. Dengan semangat gotong royong, baik dari personel TNI maupun masyarakat setempat, diharapkan pembangunan dapat segera diselesaikan sesuai target.

Kegiatan TMMD Ke-123 ini tidak hanya berfokus pada pembangunan fisik, tetapi juga program non-fisik yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. TNI bersama warga terus bersinergi dalam upaya membangun desa yang lebih maju dan sejahtera.

Medan Terjal, Satgas TMMD Kodim 1619/Tabanan Gunakan Talang Seng untuk Pengecoran

Tabanan – Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-123 Kodim 1619/Tabanan terus menunjukkan kreativitas dan inovasi dalam menyelesaikan pengecoran jalan tani di Desa Wanagiri, Kecamatan Selemadeg, Kabupaten Tabanan. Medan yang terjal memaksa para personel untuk mencari cara efektif agar material cor dapat dialirkan dengan lancar.

Pada hari ketiga pelaksanaan TMMD, Jumat (21/02/2025), anggota Satgas TMMD memanfaatkan lembaran seng yang dibentuk menyerupai talang air untuk mengalirkan adukan semen dari atas ke bawah. Teknik ini digunakan agar pengecoran tetap dapat dilakukan meskipun lokasi yang dikerjakan berada di kemiringan yang sulit dijangkau dengan cara biasa.

“Kami harus mencari solusi agar pengecoran bisa lebih cepat dan efisien. Dengan medan yang terjal, talang seng ini menjadi alternatif terbaik untuk mengalirkan adukan cor ke titik pengecoran tanpa harus mengangkutnya secara manual,” ungkap Peltu I Made Suduksa, Bati Puanter Kodim 1619/Tabanan.

Upaya ini mendapat apresiasi dari warga setempat yang turut serta membantu jalannya pembangunan. Sinergi antara TNI dan masyarakat diharapkan dapat mempercepat penyelesaian proyek jalan tani ini, yang nantinya akan sangat bermanfaat bagi para petani dalam mengangkut hasil panen mereka.

Selain membangun infrastruktur, TMMD Ke-123 juga menghadirkan berbagai program non-fisik yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat.

Pelajar kaget melihat Dandim 1614/Dompu

NTB -Dompu Generasi Emas merupakan generasi muda Indonesia yang diharapkan berkualitas, kompeten, dan berdaya saing tinggi. Generasi Emas merupakan program dan gagasan untuk Indonesia di tahun 2045.

Dandim 1614/Dompu Letkol Kav Riyan Oktiya Virajati, S.T., MM, saat melaksanakan kegiatan pembinaan fisik lari pagi, menemukan sejumlah pelajar yang asik nongkrong pada jam kegiatan belajar mengajar, para pelajar tersebut spontan kaget, lari menyeberangi sungai sehingga Dandim menanyakan kepada warga disekitar perihal asal sekolah dan kebiasaan para pelajar yang nongkrong di Kelurahan Bali I Kecamatan Dompu Kabupaten Dompu, pada Jumat (21/02/2025).

Para pelajar tersebut berasal dari salah satu sekolah di wilayah kecamatan Dompu, Kabupaten Dompu.

“Pelajar tersebut berasal dari salah satu sekolah yang berada di wilayah kecamatan Dompu, kebiasaan para pelajar sering bolos dan nongkrong saat jam pelajaran” ucap salah satu warga.

Dandim bersama Babinsa Bali I menemui kepala sekolah dengan maksud berdiskusi untuk mencegah hal tersebut, agar tidak terulang kembali, serta mengajak seluruh pihak terutama orang tua untuk bisa menanamkan wawasan yang baik dan semangat untuk mau belajar dan mengembangkan bakat sejak dini.

“Mutu generasi emas akan menjadi modal dasar bagi daya saing bangsa terutama di era masyarakat berpengetahuan. Peningkatan mutu generasi emas hanya dapat dilakukan melalui pendidikan yang bermutu” ucap Dandim

Generasi Emas adalah generasi masa depan sebagai sumber daya manusia (SDM) yang perlu mendapat perhatian serius dalam era globalisasi saat ini karena generasi emas mempunyai peran yang sangat strategis dalam mensukseskan pembangunan nasional

Generasi emas kabupaten Dompu tidak akan terwujud jika kita, para guru dan orang tua tidak peduli terhadap perkembangan pendidikan anak.

Kerja Sama dan Kekompakan, Kunci Sukses Satgas TMMD Kodim 1619/Tabanan

Tabanan – Semangat gotong royong dan kerja sama menjadi kunci utama keberhasilan pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-123 Kodim 1619/Tabanan di Desa Wanagiri, Kecamatan Selemadeg, Kabupaten Tabanan. Dalam proses pengecoran jalan tani yang berlangsung pada hari ketiga, Jumat (21/02/2025), kekompakan antara anggota Satgas TMMD sangat dibutuhkan agar pekerjaan berjalan lancar.

Medan yang terjal dan akses yang sulit mengharuskan setiap anggota bekerja secara terkoordinasi. Setiap personel memiliki peran masing-masing, mulai dari mengangkut material, mengaduk semen, hingga melakukan pengecoran. Koordinasi yang baik menjadi faktor utama agar pekerjaan dapat diselesaikan dengan efektif dan efisien.

“Dalam kegiatan seperti ini, kerja sama dan kekompakan sangat diperlukan. Dengan saling mendukung dan berkoordinasi, semua tantangan di lapangan bisa diatasi,” ujar Peltu I Made Suduksa, Bati Puanter Kodim 1619/Tabanan.

Selain anggota TNI, masyarakat setempat juga ikut serta membantu dalam proses pembangunan. Partisipasi aktif warga mencerminkan semangat kebersamaan dalam membangun infrastruktur desa yang lebih baik.

Program TMMD Ke-123 ini tidak hanya bertujuan untuk meningkatkan akses transportasi bagi para petani, tetapi juga memperkuat kemanunggalan antara TNI dan masyarakat. Dengan semangat gotong royong, diharapkan pembangunan jalan tani ini dapat selesai tepat waktu dan memberikan manfaat nyata bagi warga Desa Wanagiri.

Babinsa Tunbaun Gelar Penanaman Padi Dukung Ketahanan Pangan

NTT-KUPANG, – Dalam upaya mendukung program swasembada pangan, Babinsa Tunbaun Koramil 1604-04/Amarasi melaksanakan kegiatan ketahanan pangan di Desa Tunbaun. Kegiatan ini berlangsung pada penanaman padi di Kampung Merre RT 15/7, Dusun 4, Desa Tunbaun. Kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan ketahanan pangan lokal dan mendukung kesejahteraan masyarakat desa. Kamis (20/02/2025).

Turut hadir dalam acara tersebut pejabat dari Dinas Pertanian Kabupaten Kupang, perwakilan kecamatan, Pj Kepala Desa Tunbaun, Babinkamtibmas, serta kelompok tani Getsamani Desa Tunbaun. Kehadiran mereka memperkuat komitmen dalam mewujudkan swasembada pangan di tingkat desa yang juga dapat meningkatkan kesejahteraan petani lokal.

Babinsa Tunbaun mengungkapkan bahwa penanaman padi ini merupakan salah satu langkah konkret untuk membantu petani di wilayah binaan dalam meningkatkan hasil pertanian mereka. Dengan adanya dukungan dari berbagai pihak, diharapkan program ketahanan pangan ini dapat berjalan dengan lancar dan berdampak positif bagi kesejahteraan masyarakat.

Kegiatan penanaman padi ini mendapat sambutan positif dari masyarakat setempat, terutama para petani yang merasa terbantu dengan adanya pendampingan dari Babinsa serta instansi terkait. Ke depannya, diharapkan kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan guna mendukung ketahanan pangan dan keberlanjutan sektor pertanian di Desa Tunbaun. (Pendim1604).

Tradisi Penyambutan Hangat Letkol Inf. Kadek Abriawan di Kodim 1604/Kupang

NTT-KUPANG, – Komando Distrik Militer (Kodim) 1604/Kupang menggelar acara tradisi penyambutan dan Jam Komandan Kodim yang baru yaitu Letkol Inf. Kadek Abriawan, S.I.P., M.H.I, yang di hadiri oleh Kasdim, Para Perwira Staf, Para Danramil Jajaran, prajurit dan PNS serta bu Persit. Acara ini bertujuan untuk memperkenalkan Dandim yang baru kepada seluruh anggota Kodim 1604/Kupang dan memberikan arahan terkait tugas kedepan. Kamis (20/02/2025).

Acara dimulai dengan penyambutan adat Timor, berupa sapaan khas Natoni yang disambut dengan penuh semangat oleh seluruh prajurit, PNS, dan Persit Kodim 1604/Kupang. Tak hanya itu, Komandan Kodim yang baru bersama Ibu juga mendapat penghormatan berupa pengalungan selendang oleh Kasdim 1604/Kupang, Letkol CZI. Sunardi, ST., M.I.P. Acara berlangsung khidmat di Aula Serbaguna Makodim yang dipenuhi oleh sekitar 250 orang peserta.

Setelah serangkaian penyambutan, acara berlanjut dengan laporan yang disampaikan oleh Kasdim 1604/Kupang mengenai kondisi terkini di lingkungan Kodim. Letkol Inf. Kadek Abriawan kemudian memperkenalkan diri dan memberikan pengarahan kepada seluruh anggota yang hadir. Dalam kesempatan itu, Dandim menekankan beberapa hal penting yang harus diperhatikan dalam menjalankan tugas, mulai dari kebersihan, kedisiplinan, hingga loyalitas antar anggota.

Dalam Jam Komandan, Letkol Inf. Kadek Abriawan menekankan pentingnya kebersihan dan kerapihan baik di pangkalan, rumah, maupun dalam penampilan pribadi sebagai cermin disiplin yang tinggi. Selain itu, ia juga mengingatkan agar setiap tugas diselesaikan dengan cepat, tepat, dan berkualitas. Tidak kalah penting, Dandim juga menekankan pentingnya loyalitas dalam hubungan kerja, baik antara atasan, bawahan, maupun sejawat.

Penyambutan ini menjadi momentum yang sangat berarti dalam mempererat hubungan kekeluargaan di Kodim 1604/Kupang. Dengan adanya arahan dan komitmen yang diberikan oleh Dandim, diharapkan semangat baru dapat terbangun di setiap individu, meningkatkan kinerja, serta menciptakan kedisiplinan yang semakin solid di Kodim 1604/Kupang ke depannya. (Pendim1604).

Babinsa Koramil 03/Tembuku Hadiri Rapat Rutin Bulanan Di Desa Binaan

Bangli -Guna mewujudkan hubungan yang harmonis antara TNI dan unsur Pemerintahan tingkat Desa Babinsa Jehem Koramil 03/Tembuku Kodim 1626/Bangli Sertu Kadek Muliana menghadiri rapat rutin bertempat di Aula Kantor Desa Peninjoan, Kecamatan Tembuku, Kabupaten Bangli. Rabu (19/02/25)

Hadir dalam rapat tersebut yaitu Perbekel Desa Jehem, Babinsa Desa Jehem, Ketua BPD Desa Jehem, Sekdes Desa Jehem, Kelian Banjar Dinas Sedesa Jehem, Kelian , Staf Desa, Pendamping Desa, Bidan Sedesa Jehem.

Babinsa mengatakan rapat tersebut bertujuan untuk menjalin kerja sama yang baik guna terjalin koordinasi yang maksimal antar instansi pemerintahan tingkat Desa

“Adapun dalam rapat tersebut membahas tentang hal-hal yang terjadi di lingkungan kelurahan baik masalah keamanan termasuk juga kebersihan lingkungan”.tambah Babinsa

Secara terpisah, Dandim 1626/Bangli Letkol Kav I Ketut Artha Negara, S.H.,M.I.P. mengatakan sebagai aparat kewilayahan dalam hal ini Babinsa harus selalu bersinergi dengan tiga pilar dalam menjalankan tugas guna meningkatkan keharmonisan untuk menunjang tugas pokok dan selalu mendukung serta berpartisipasi aktif dalam pembangunan dan keamanan di wilayah.

”Dengan adaya rapat ini semoga hubungan dan kerjasama antar instansi akan terjalin lebih baik sehingga dapat memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat, ” ungkap Dandim.

(Pendim 1626/Bangli)

Babinsa Tusan Dampingi BPP Banjarangkan Gelar Ubinan Di Subak Lunjungan

Klungkung,- Babinsa Tusan Koramil Jajaran Koramil 1610-02/Banjarangkan Serka Dewa Putu Carma Mudita mendampingi kegiatan ubinan oleh Balai Penyuluhan Pertanian ( BPP ) Kecamatan Banjarangkan , Kamis ( 20/02/25 ).

Kegiatan ubinan ini dlaksanakan di lahan persawahan Subak Lunjungan, Desa Tusan, Kecamatan Banjarangkan.

Disela pendampingannya, Babinsa Serka Dewa Putu Carma Mudita menjelaskan bahwa kegiatan ubinan adalah salah satu metode untuk memperoleh informasi mengenai produktivitas ( hasil perhektar ) sebagai upaya memprediksi jumlah produksi padi yang masih ada di lahan melalui penentuan sampel, pengukuran dan penimbangan.

Selain itu, kegiatan ubinan ini dilaksanakan sebagai pedoman untuk menentukan langkah yang dilakukan Babinsa dan PPL untuk memberikan masukan kepada para petani dalam penanaman padi berikutnya,”ujarnya.

Menurut Babinsa jajaran Koramil 1610-02/Banjarangkan ini, kegiatan ubinan ini akan menjadi tambahan pengetahuan serta bekal bagi para petani dalam meningkatkan produktifitas hasil pertanian,”terangnya.

Kedepannya para petani diharapkan akan semakin paham dalam tata kelola pertanian ini, seperti halnya penentuan jenis padi, penanaman serta perawatannya, sehingga hasil panen akan semakin baik,”lanjutnya.

Untuk pengubinan hari ini dilaksanakan di lahan milik Made Gargita dengan luas lahan 20 are ( 8 petak ) dengan jenis padi Variates Cigeulis, dimana selama ini Pupuk yang digunakan jenis Urea dan NPK dengan berat ubinan 3,145 Kg,”imbuhnya. ( Pendim 1610/Klungkung ).

Babinsa Hadiri Penyampaian Laporan Pertanggungjawaban LPD dan Bupda Desa Adat Palaktiying Tahun Buku 2024

Bangli – Dalam upaya untuk mengevaluasi kinerja serta meningkatkan transparansi pengelolaan keuangan LPD dan Bupda Desa Adat Palaktiying selama tahun buku 2024. Dengan hal itu, Babinsa Desa Landih, Koramil 01/Bangli, Kodim 1626/Bangli, Serma I Komang Juni Suantara bersama Bhabinkamtibmas Desa Landih menghadiri undangan Penyampaian Laporan Pertanggungjawaban (LPJ) LPD Desa Adat Palaktiying Tahun Buku 2024. Acara ini diselenggarakan sesuai dengan Peraturan Daerah Provinsi Bali No. 3 Tahun 2017 Bab X Pasal 18 serta dirangkaikan dengan penyampaian LPJ Baga Utsaha Padruen Desa Adat (Bupda) Desa Adat Palaktiying. Mengusung tema “Bangkit Bersama Membangun Desa” yang bertempat di Trikaya Strawberry Pengotan, Desa Pengotan, Kecamatan/Kabupaten Bangli. Kamis (20/2/25).

Acara ini dipimpin oleh Kepala LPD Desa Adat Palaktiying, I Wayan Warnama, dan dihadiri oleh sekitar 100 undangan dari berbagai unsur, termasuk pengurus LPD, perwakilan desa adat, tokoh masyarakat, serta pihak terkait lainnya. Turut hadir dalam kegiatan ini antara lain Koordinator LPLPD Kabupaten Bangli, Kepala Cabang Bank BPD Bali Cabang Bangli, Ketua & Pengurus Inti BKS Kabupaten Bangli, Ketua BKS Kecamatan Bangli, Susut, Tembuku, dan Kintamani, Perbekel Desa Landih yang diwakili oleh Sekdes Landih, Babinsa & Bhabinkamtibmas Desa Landih, Kelian Banjar Dinas Palaktiying, Ketua & Pengurus LPD Desa Adat Palaktiying, Ketua & Pengurus Bupda Desa Adat Palaktiying, Pengurus LPD Desa Adat Kelempung, Bendesa & Prajuru Desa Adat Palaktiying, Peduluhan & Krama Desa Pengarep Desa Adat Palaktiying

Dalam sambutannya, Kepala LPD Desa Adat Palaktiying, I Wayan Warnama, menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah mendukung transparansi dan akuntabilitas dalam pengelolaan keuangan desa. Ia berharap melalui laporan pertanggungjawaban ini, masyarakat dapat lebih memahami dan mendukung program-program yang dijalankan oleh LPD untuk kemajuan desa adat,” ujarnya.

Selain itu dikatakan, acara ini juga menjadi ajang diskusi bagi para pemangku kepentingan guna memberikan masukan terhadap kinerja LPD serta mencari solusi untuk berbagai tantangan yang dihadapi. “Evaluasi yang dilakukan diharapkan dapat meningkatkan efektivitas pengelolaan keuangan serta memperkuat kepercayaan masyarakat terhadap LPD,” ungkapnya.

Kegiatan ini menjadi momentum penting bagi LPD Desa Adat Palaktiying dalam meningkatkan akuntabilitas serta kepercayaan masyarakat terhadap pengelolaan keuangan desa. Dengan adanya laporan pertanggungjawaban ini, diharapkan transparansi dan tata kelola yang baik semakin diperkuat guna mendukung kemajuan ekonomi desa adat,” tutupnya.

Dalam kesempatan itu, Babinsa Desa Landih, Serma I Komang Juni Suantara, menekankan pentingnya sinergi antara TNI, Polri, pemerintah desa, dan masyarakat dalam meningkatkan transparansi dan akuntabilitas pengelolaan keuangan desa. Beliau berharap melalui laporan pertanggungjawaban ini, masyarakat dapat lebih memahami dan mendukung program-program yang dijalankan oleh LPD dan BUPDA untuk kemajuan Desa Adat Palaktiying,” ujarnya.

Selain itu, Serma I Komang Juni Suantara mengapresiasi tema “Bangkit Bersama Membangun Desa” yang diusung dalam acara ini, karena sejalan dengan upaya bersama dalam membangun desa yang mandiri dan sejahtera. “Babinsa berharap agar melalui laporan pertanggungjawaban ini, masyarakat dapat lebih memahami dan mendukung program-program yang dijalankan oleh LPD dan BUPDA untuk kemajuan Desa Adat Palaktiying,” ungkapnya.

Di tempat terpisah, Komandan Kodim 1626/Bangli, Letkol Kav. I Ketut Artha Negara, S.H., M.I.P., mengatakan bahwa sinergi antara berbagai elemen masyarakat sangat penting dalam memastikan pengelolaan keuangan desa yang transparan dan bertanggung jawab. “Beliau menegaskan bahwa peran TNI dalam mendukung program-program pembangunan desa adalah untuk memastikan bahwa setiap inisiatif yang dilakukan dapat berjalan dengan lancar dan sesuai dengan peraturan yang berlaku,” ujarnya.

Lebih lanjut dikatakan, Komandan Kodim berharap bahwa dengan adanya forum ini, dapat terjalin komunikasi yang lebih baik antara seluruh pihak terkait dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa. “Kami juga menegaskan bahwa evaluasi yang dilakukan harus menghasilkan langkah-langkah konkret dalam mengembangkan desa secara berkelanjutan dan meningkatkan kesejahteraan warganya,” ungkapnya.

Kegiatan ini menjadi momentum penting bagi LPD dan BUPDA Desa Adat Palaktiying dalam meningkatkan akuntabilitas serta kepercayaan masyarakat terhadap pengelolaan keuangan desa. Dengan adanya laporan pertanggungjawaban ini, diharapkan transparansi dan tata kelola yang baik semakin diperkuat guna mendukung kemajuan ekonomi desa adat,” tutupnya.

(Pendim 1626/Bangli)

Peran Aktif Babinsa Paksebali Dalam Posyandu Diapresiasi Bidan Desa

Klungkung,- Babinsa Paksebali Sertu Agus Pande melaksanakan pendampingan kegiatan Posyandu Balita Dusun Kawan Desa Paksebali, Kamis ( 20/02/25 ).

Kegiatan yang dilaksanakan di Balai Banjar Kanginan, Desa Paksebali Kecamatan Dawan tersebut dihadiri oleh Bidan Pustu Desa Paksebali Ni Komang Ayu Pridayanti bersama Kader Posyandu dan Kaur Pelayanan Desa Paksebali.

Bidan Pustu Desa Paksebali Ni Komang Ayu Pridayanti menyampaikan, pelayanan Posyandu Balita merupakan kegiatan kesehatan untuk anak Balita dengan tujuan meningkatkan pelayanan kesehatan demi terwujudnya Balita yang sehat dan kuat.

Disamping pemeriksaan kesehatan dan tumbuh kembang rutin, kegiatan Posyandu kali ini juga sekaligus dirangkai dengan Pemberian Makanan Tambahan ( PMT ), pemberian Vitamin A dan Obat Cacing,”terangnya.

Selaku Bidan Pustu Desa, pada kesempatan ini sangat mengapresiasi dan berterima kasih kepada Pak Babinsa yang selalu hadir untuk memberikan pendampingan,”tuturnya.

Kehadiran Pak Babinsa sangat membantu dan memberikan dampak positif, khususnya untuk mengoptimalkan kehadiran ibu-ibu Balita untuk rutin membawa buah hatinya ke Posyandu,”imbuhnya.

Sementara itu, Babinsa Paksebali Sertu Agus Pande mengatakan ini sudah menjadi tugas dan tanggung jawab dirinya untuk memberikan motivasi kepada para orang tua untuk benar-benar memanfaatkan keberadaan Posyandu.

Dirinya juga berterima kasih atas kesadaran para orang tua yang memiliki anak Balita untuk rutin mengikuti kegiatan Posyandu. Kesehatan dan masa depan anak-anak sudah jelas menjadi tanggung jawab orang tua. Oleh karena itu jangan pernah sia-siakan,”lanjutnya.

Selaku Babinsa, dirinya pastinya akan selalu siap untuk membantu dan mendukung program maupun kegiatan di wilayah,”pungkasnya. ( Pendim 1610/Klungkung ).